Suara Sumatera - Kecelakaan tunggal mobil dinas DPRD Jambi merek Toyota Camry masih jadi perbincangan publik. Pasalnya, mobil itu dikemudikan pelajar SMA yang membawa perempuan bugil.
Kekinian, sejumlah fakta-fakta yang mengejutkan terungkap dari peristiwa nahas itu. Berikut 3 faktanya.
1. Anak Pegawai Sekretariat DPRD Jambi
Pelajar SMA yang membawa mobil dinas DPRD itu ternyata anak dari salah satu pegawai perempuan di Sekretariat DPRD Jambi. Ibu pelajar itu menjabat sebagai Kasubbag Rumah Tangga DPRD setempat.
Baca Juga:CEK FAKTA: Foto Korban Penculikan Anak Diikat dan Dibiarkan Tergeletak di Tanah, Benarkah?
2. Orang Tua Dinonaktifkan
Ulah kelakuan anaknya, ibunya kini telah dinonaktifkan dari jabatannya di DPRD Jambi. Permintaan agar yang bersangkutan dinonaktifkan sebelumnya dikatakan langsung oleh Ketua DPRD Jambi Edi Purwanto.
Politisi PDIP itu meminta agar sang pejabat bertanggung jawab karena mobil dinas yang dipakainya justru digunakan tidak sesuai peruntukannya, malah dipakai anaknya.
"Sebagai bentuk tanggung jawab, saya minta ASN tersebut diberi sanksi tegas atau dinonaktifkan. Saya minta Sekwan buat SOP yang tegas terkait pemakaian mobil dinas," ujar Edi Purwanto sebagaimana dilansir Metro (jaringan Suara.com), Jumat (3/2/2023).
3. Ayahnya Baru Meninggal Dunia
Ketua DPRD Jambi Edi Purwanto juga memberikan informasi bahwa ayah dari pelajar SMA tersebut baru saja meninggal dunia.
"Saya juga prihatin, suaminya baru saja meninggal, sekarang ada musibah lagi. Tapi ini kelalaian karena dia membiarkan pemakaian mobil dinas tidak pada peruntukannya," imbuh dia.
Diketahui, pada Kamis (2/2/2023) malam terjadi kecelakaan lalu lintas di Kota Jambi hingga viral di media sosial (medsos). Sebuah mobil jenis Toyota Camry yang merupakan kendaraan dinas DPRD Jambi menabrak tiang reklame dan satu unit mobil Toyota Calya.
Kecelakaan terjadi sekitar pukul 21.00 WIB tepatnya di depan rumah sakit Siloam, Kota Jambi. Menurut saksi, di dalam mobil dinas tampak perempuan tanpa busana serta satu laki-laki lain. Artinya, di mobil itu ada tiga orang termasuk sopir.
Belakangan diketahui, pengemudi dan penumpang Toyota Camry berusia 17 dan 16 tahun dan sama-sama berstatus pelajar SMA. Keterangan diberikan Kapolresta Jambi Kombes Pol Eko Wahyudi, tanpa merespons kabar penumpang tanpa busana.
Fokus Kepolisian adalah pelanggaran lalu lintas. Serta mencari tahu penyebab pengemudi sampai menabrak tiang reklame.
Sekretaris Dewan (Sekwan) DPRD Jambi, Amir Hasbi membenarkan mobil dinas yang mengalami kecelakaan ini adalah mobil dinas operasional di Sekretariat DPRD Jambi. Mobil dipakai sementara oleh Kasubag Rumah Tangga DPRD Jambi bernama Kadarisna, yang secara diam-diam digunakan anaknya.
"Mobil itu mobil operasional, jadi dipinjam sementara (Kasubag Rumah Tangga), lalu malamnya anak dia memakai mobil dinas itu tanpa sepengetahuan ibunya," jelas Amir Hasbi pada Jumat (3/2/2023).