Rhoma Irama Sesali Insiden Ditegur Kru Deep Purple di Atas Panggung

Kru Deep Purple sampai naik ke atas panggung ketika Rhoma Irama tampil

Waratama
Selasa, 14 Maret 2023 | 11:52 WIB
Rhoma Irama Sesali Insiden Ditegur Kru Deep Purple di Atas Panggung
video Rhoma Irama ditegur kru Deep Purple. (Youtube)

Suara Sumatera - Penampilan Raja Dangdut Rhoma Irama sebagai pembuka konser Deep Purple beberapa waktu lalu sempat diwarnai insiden.

Kru Deep Purple sampai naik ke atas panggung ketika Rhoma Irama tampil. Kru Deep Purple itu menegur Rhoma karena memainkan intro dari lagu Smoke on the Water.

Peristiwa ini bermula saat Rhoma Irama menjadi pembuka dalam konser Deep Purple yang digelar di Solo, Jawa Tengah pada Jumat (10/3/2023). 

Rhoma Irama bersama Soneta Grup awalnya membawakan lagu 'Gali Lobang Tutup Lobang', 'Fitnah', dan 'Hari Berbangkit'. Tapi kemudian, ia memainkannya intro dari lagu Deep Purple, Smoke on the Water.

Baca Juga:Lengkap dengan Referensinya, 4 Tips Berpakaian bagi Pemilik Tubuh Jam Pasir

Seketika, salah seorang kru dari Deep Purple muncul ke panggung dan meminta Rhoma untuk menghentikan memainkan lagu tersebut. Ayah dari Ridho Irama ini lantas mengganti dengan memainkan intro 'Nafsu Serakah'.

Video Rhoma Irama ditegur kru Deep Purple viral di media sosial. Sang Raja Dangdut pun memberikan klarifikasi terkait insiden ini.

Rhoma Irama mengaku sudah meminta izin untuk membawakan lagu milik Deep Purple di panggung dan disetujui pihak Deep Purple.

"Sebelumnya ok, sebelum pentas ok. Saya sudah konfirmasi dan nggak mau ada apa-apa. Tiba-tiba, accident lah," kata Rhoma Irama dalam video yang diunggah DH Entertainment, Senin (13/3/2023).

Rhoma Irama menyesalkan tindakan kru Deep Purple tersebut namun ia tetap menghormatinya ditambah lagi pihak Deep Purple sudah meminta maaf.

Baca Juga:Tinjau Venue KTT ASEAN di NTT, Jokowi: Paling Penting Bisa Promosikan Labuan Bajo

"Oh iya, iya (minta maaf). Klarifikasi lah," terang musisi 76 tahun ini.

Sayangnya, Rhoma Irama tidak bertemu langsung dengan para personel Deep Purple. Sebab ia langsung bergegas untuk ke acara lain.

Entertainment

Terkini

Fitri Salhuteru dan Nikita Mirzani sempat saling unfollow akun Instagram.

Entertainment | 12:30 WIB

Konflik Razman Arif Nasution dengan Hotman Paris Hutapea kembali berlanjut. Semua gara-gara Razman ditetapkan sebagai tersangka kasus pencemaran nama baik.

Entertainment | 12:25 WIB

Bripka Andry berupaya menjelaskan kasus tersebut kepada Kapolda Riau, Irjen Pol Mohammad Iqbal.

Unik | 12:14 WIB

Gisella Anastasia kembali bikin heboh. Kali ini terjadi gara-gara celana penyanyi yang akrap disapa Gisel itu, melorot saat melakukan sesi wawancara.

Entertainment | 11:56 WIB

Nama Inara Rusli masih jadi gunjingan publik. Diketahui, ibu tiga anak itu kini masih dalam proses cerai dari suaminya, Virgoun.

Entertainment | 11:40 WIB

Pihaknya tidak tahu menahu dengan hal tersebut, karena Muktamar PPP tahun 2022 tidak ada.

Unik | 11:31 WIB

Kompolnas mendorong pemeriksaan terhadap Danyon dari Bripka Andry yang dituding menerima uang hingga Rp650 juta.

Unik | 11:20 WIB

Sarah Menzel bahkan mengenakan kerudung yang menutupi sebagian rambutnya.

Entertainment | 11:15 WIB

Bukan tanpa sebab, anak perempuan Mandra bernama Tia Septiana itu memiliki paras yang cantik.

Entertainment | 10:37 WIB

Dirinya mengatakan PSSI hanya membuka kuota penjualan sebanyak 60 ribu tiket untuk umum.

Unik | 10:26 WIB

"Dia pertama itu mepet-nya itu terlalu dekat banget kan, terus saya kan ngebut. Habis itu dia deketin saya lagi terus langsung jatoh."

Metropolitan | 13:18 WIB

Pengacara Riang menyebut, ada permintaan warga agar pembongkaran ruko makan badan jalan di Pluit ditunda 30 hari

Metropolitan | 13:00 WIB

Saat itu api belum dapat dipadamkan sehingga pemadam menambah jumlah personel

Metropolitan | 12:55 WIB

Terlebih lagi, Jakpro selaku Badan Usaha Milik Daerah (BUMD) tak bisa sembarangan mengadakan program yang berpotensi merugi.

Metropolitan | 10:54 WIB

"Akhirnya seperti bahasa saya Formula E dipenyelenggaraan pertama lu yang cetak lu yang jual dan lu yang beli," ujar Gembong.

Metropolitan | 04:35 WIB

"Otak gue bekerja, gimana makin banyak duitnya," katanya.

Gosip | 14:34 WIB

"Taylor Swift mendapatkan pengalaman yang menyenangkan bersama Matty, tapi itu hubungan kasual."

Gosip | 14:25 WIB

Nikita Mirzani baru menggarap tujuh villa pada tahun depan.

Gosip | 14:19 WIB

Kalina Oktarani datang ke rumah mantan suami demi merayakan ulang tahun buah hatinya.

Gosip | 14:13 WIB

Mutia Ayu tidak mengarahkan buah hati dari pernikahannya dengan Glenn Fredly ke profesi tertentu.

Gosip | 14:04 WIB
Tampilkan lebih banyak