Suara Sumatera - Erina Gudono, istri Kaesang Pangarep, kembali menjadi sorotan saat mengikuti kajian ramadhan bersama Habib Jafar.
Dalam unggahan di Instagram, Erina Gudono memperlihatkan momen saat mengikuti kajian ramadhan bersama Habib Jafar.
Erina Gudono terlihat mengenakan gamis berwarna abu-abu dipadu dengan kain panjang berwarna coklat pastel sebagai kerudung.
"Kajian ramadhan, tausiyah bersama Habib Jafar dan tadarus sebelum buka puasa," tulis Erina Gudono sebagai keterangan.
Baca Juga:Potret Gibran Kenakan Jaket Piala Dunia U-20, Dukung dan Semangati Erick Thohir
Unggahan ini juga memperlihatkan momen keakraban Erina Gudono dan keluarganya.
Sosok Kaesang Pangarep tak terlihat dalam unggahan tersebut lantaran disebutkan sedang sakit.
Penampilan Erina Gudono itu menjadi sorotan karena netizen menduga menantu Presiden Jokowi itu sedang berbadan dua alias hamil.
"Kayanya lagi isi ya mba, masha allah," komentar seorang warganet.
"Mba erina kok kaya lagi hamil ya?," tanya warganet lain.
Baca Juga:Perang Sarung Marak di Masa Ramadan, Bupati Sleman: Saya Minta Pihak Berwajib Tindak Tegas
"Hello Mbak Erina gundono apa kabar katanya sudah berbadan dua ya selamat ya mbak," tulis warganet yang berbeda.