Warga Pekanbaru Diduga Nekat Terjun ke Jurang Kelok 9 Sumbar, Identitasnya Terungkap

Saat ditemukan, korban sudah tewas dalam jurang di Kelok Sembilan.

Kujiwa Pramesta
Jum'at, 31 Maret 2023 | 06:39 WIB
Warga Pekanbaru Diduga Nekat Terjun ke Jurang Kelok 9 Sumbar, Identitasnya Terungkap
Pemotor tewas diduga terjun dari Jembatan Kelok Sembilan Sumbar. [Ist]

Suara Sumatera - Warga Pekanbaru dihebohkan dengan kabar berantai di aplikasi percakapan yang menyebut seorang pengendara motor jatuh dari jembatan layang Kelok 9 Sumatera Barat (Sumbar).

Dalam narasi itu disebutkan bahwa korban diduga bunuh diri dengan melompat dari Kelok Sembilan. Peristiwa tersebut terjadi pada Kamis (30/3/2023) sekitar pukul 13.00 WIB.

"Informasi bagi kawan nan k3nal dg pemiliki motor BM 6047 QX...diduga bunuh diri terjun di jembatan fly over kelok 9 sekitar jam 1 siang hari ini..korban masih di evakuasi tim SAR," demikian yang tersebar di WhatsApp.

Belakangan diketahui, korban bernama Ahmad Rizki (42) yang merupakan warga Kelurahan Maharatu, Kecamatan Marpoyan Damai Pekanbaru.

Baca Juga:CEK FAKTA: Ferdy Sambo Punya Ruang Rahasia Berisi Ratusan Bom dan Tulang Manusia

Saat ditemukan, korban sudah tewas dalam jurang di Kelok Sembilan. Motor korban juga ditemukan di pinggir Jembatan Kelok 9 dengan kondisi stang terkunci dan kuncinya ada dalam kantong celana korban.

Tim Pos SAR Limapuluhkota awalnya mendapatkan informasi adanya orang jatuh ke jurang di ketinggian 100 meter.

Komandan Pos SAR Limapuluh Kota, Robi Saputra menjelaskan bahwa tim gabungan telah berhasil mengevakuasi korban sekira pukul 15.46 WIB.

"Saat dievakuasi korban dalam kondisi meninggal dunia," ucapnya dikutip dari Riauonline.co.id--jaringan Suara.com.

"Untuk penyebab korban terjatuh ke jurang, sementara dalam penyelidikan dari pihak kepolisian, selanjutnya korban di bawa ke RS Adnan Payakumbuh," sambung Robi Saputra.

Baca Juga:11 Aktris Indonesia yang Pernah Perankan Lesbian, Ada yang Sampai Lakukan Ciuman Panas di Ranjang

Catatan Redaksi: Hidup seringkali sangat sulit dan membuat stres, tetapi kematian tidak pernah menjadi jawabannya. Jika Anda atau seseorang yang Anda kenal sedang mengalami masa sulit dan berkecenderungan bunuh diri, silakan hubungi dokter kesehatan jiwa di Puskesmas atau Rumah sakit terdekat.

Bisa juga Anda menghubungi LSM Jangan Bunuh Diri melalui email [email protected] dan telepon di 021 9696 9293. Ada pula nomor hotline Halo Kemkes di 1500-567 yang bisa dihubungi untuk mendapatkan informasi di bidang kesehatan, 24 jam.

Unik

Terkini

"Kenal 4-5 bulan yang lalu dan sudah ketemu tiga kali. Jadi menjalin hubungan yang lebih baik lah," ujar Doddy Sudrajat.

Entertainment | 21:26 WIB

Menurut Kiai Yazid, hal itu merupakan kewajiban untuk meluruskan tuduhan yang ditujukkan kepada Anies.

Politainment | 21:20 WIB

Nama cawapres tersebut telah diserahkan pada Tim Kecil Koalisi Perubahan.

Politainment | 21:11 WIB

Tasyi Athasyia meminta agar masalahnya tidak lagi diperpanjang.

Entertainment | 21:05 WIB

Kaesang juga mengkonfirmasi pernyataan Erina Gudono perihal Aldi Taher tersebut.

Entertainment | 20:59 WIB

Mereka merasa belum puas sebelum Amanda dan Arya memberika klarifikasi.

Entertainment | 20:42 WIB

Remaja berumur 16 tahun itu bahkan bersedia diadopsi anak oleh Antonio.

Entertainment | 20:01 WIB

Sandiaga menyebut sejauh masa perpeloncoan yang terus berjalan hingga saat ini, dirinya telah memiliki kesepahaman dengan PPP.

Politainment | 19:22 WIB

Padahal, Baim Wong sudah naik ke pesawat menuju Tanah Suci beberapa hari yang lalu.

Entertainment | 18:52 WIB

nama Ustaz Yusuf Mansur juga dimasukkan dalam daftar bakal calon legislatif (Bacaleg) DPR RI

Entertainment | 18:45 WIB

Kongres pertama Majelis Amanah Persatuan Kaum Betaw atau MAPKB ini dibuka oleh Penjabat (Pj) Gubernur DKI Heru Budi Hartono secara virtual.

Metropolitan | 21:13 WIB

Polda Metro Jaya telah menetapkan kakak beradik kembar Rihana dan Rihani sebagai tersangka dalam kasus penipuan modus iPhone murah.

Metropolitan | 20:21 WIB

Ketua Komisi B DPRD DKI Jakarta Ismail mengatakan, pihaknya berwenang mendengar keterangan soal dugaan tersebut karena Ancol merupakan mitra Komisi B yang mengawasi BUMD.

Metropolitan | 19:27 WIB

Seorang pengamen berinisial D (23) ditusuk hingga tewas oleh seorang prajurit TNI.

Metropolitan | 16:00 WIB

"Bukan dibakar. Itu hasil penyelidikan sementara, diduga ada upaya bunuh diri."

Metropolitan | 15:33 WIB

Niktia Mirzani menganggap putrinya, Lolly sudah akil baligh.

Gosip | 21:33 WIB

Jennifer Dunn diduga melakukan diet dengan cara mengecilkan volume dan ukuran lambung.

Gosip | 21:18 WIB

Inara Rusli mengaku sudah terjun ke dunia entertainment sejak usianya masih 11 tahun.

Gosip | 20:45 WIB

Nikita Mirzani diduga curhat saat menyanyikan lagu "Sial" milik Mahalini.

Gosip | 20:30 WIB

Yuki Kato jadi groomsmen dipernikahan sahabatnya.

Gosip | 20:18 WIB
Tampilkan lebih banyak