Suara Sumatera - Sebuah unggahan video mengklaim bahawa Habib Bahar bin Smith membayar dokter palsu dalam kasus penembakan dirinya.
Informasi tersebut disebarkan oleh sebuah kanal YouTube bernama Suara Politik pada 21 Mei 2023 lalu.
Adapun narasi judul video sebagai berikut:
“SATU-PERSATU TERBONGKAR, TERNYATA BAHAR SMITH BAYAR DOKTER PALSU YANG TANGANI DIRUMAH SAKIT”.
Baca Juga:Sebut MK Bakal Kembalikan Sistem Proporsional Tertutup saat Pemilu, Denny Indrayana Dipolisikan
Lantas benarkah klaim yang menyebut Habib Bahar bayar dokter palsu yang tangani kasus penembakannya?
PENJELASAN
Dari penjelasan di atas, unggahan video tersebut tidak sesuai baik dari cover dan judul dengan isinya. Video ternyata hanya menarasikan artikel terkait berita penembakan yang terjadi oleh Habib Bahar pada tanggal 12 Mei 2023.
Selain itu, judul tersebut tidak sesuai dengan isi dari video yang diunggah. Video yang berdurasi 10 menit 5 detik tersebut tak membahas Habib Bahar yang membayar dokter palsu dalam kasusnya.
Video hanya menarasikan artikel terkait berita penembakan yang terjadi oleh Habib Bahar pada tanggal 12 Mei 2023.
Unggahan tersebut juga menarasikan artikel milik Abdi Tumanggor berjudul “Polisi Belum Simpulkan Kasus Penembakan Bahar bin Smith, Tidak Ditemukan Bercak Darah dan Proyektil” yang diunggah pada laman Teribunnews.com tanggal 15 Mei 2023. Artikel ini dibaca berulang-ulang dari awal hingga akhir video.
Baca Juga:Jabatan Gubernur Syamsuar akan Berakhir, Tak Boleh Ada Rotasi Pejabat
KESIMPULAN
Berdasarkan penjelasan di atas, video dengan narasi Habib Bahar membayar dokter palsu dalam kasusnya merupakan informasi hoaks.
Dengan demikian, video dengan narasi dimaksud masuk dalam kategori konten yang dimanipulasi.