Suara Sumatera - Denise Chariesta menyentil Atta Halilintar yang sering pulang malam. Sebab, gara-gara hal itu, Aurel Hermansyah jadi kesepian.
Hal itu dinyatakan Denise Chariesta saat menjadi bintang tamu podcast Atta Halilintar dan Aurel Hermansyah.
Awalnya, Aurel Hermansyah selaku ibu hamil mencurahkan isi hatinya kesepian ditinggal Atta Halilintar bekerja saat malam hari. "Aku tuh tetep aja pikirannya. Pengennya kan ada di samping, gitu," kata Aurel Hermansyah, dikutip dari Matamata.com, Jumat (2/6/2023).
Sementara itu, Atta Halilintar menegaskan jika waktunya terbagi antara kepentingan bekerja dan keluarga. "Kan malem sama pagi, udah di rumah sama anak-istri," tutur Atta Halilintar.
Baca Juga:CEK FAKTA: KPU Sebut Ganjar Pranowo Tak Lolos Daftar Pilpres, Ternyata........
Mendengar curahan hati Aurel Hermansyah, Denise Chariesta pun menyindir Atta Halilintar agar pulang lebih dini.
"Tuh Atta pulang siangan. Jangan pulang malem-malem, gimana sih? Ngapain di kantor sampai malem-malem? Temenin bumil," ucap Denise Chariesta.
Sementara itu, Atta Halilintar kembali mengungkap jika kepergiannya ke kantor di malam hari adalah untuk mencari nafkah.
"Tapi, cowok juga kan harus nyari rezeki dong buat keluarganya. Biar keluarganya seneng," pungkasnya.
Cuplikan unggahan video Denise Chariesta menyindir Atta Halilintar ini viral di media sosial TikTok dengan atensi sebanyak 65 ribu jumlah tayangan.
Baca Juga:CEK FAKTA: Heboh Komjen Fadil Imran Jadi Dalang Utama Penembakan Habib Bahar
"Denise marahin Atta karena pulang malem," tulis akun TikTok @velvetrose084, ditilik pada Jumat (2/6/2023).
Perihal itu, sejumlah netizen turut memberikan respons dan komentar yang beragam.
"Kasihan kak Denise pasti di dalam hatinya pengen disayang waktu posisi hamil," tulis seorang netizen.
"Aurel yang ikut kantor kenapa," ucap netizen lain.
"Mama Ameena tuh maunya nempel terus," ujar netizen yang lainnya.