Suara Sumatera - Rumah tangga Ari Wibowo dan Inge Anugrah sedang di ujung tanduk. Keduanya kini masih menjalani proses perceraian mereka.
Mengarungi bahtera rumah tangga hampir 17 tahun rupanya tak membuat Ari Wibowo dan Inge Anugrah untuk berpikir kembali rujuk. Malahan mantap bercerai.
Seiring dengan proses cerai itu, beredar beberapa gosip kurang menyenangkan.
Apakah Inge Anugrah menyesal menikah dengan Ari Wibowo setelah apa yang mereka alami? Inge dengan tegas mengaku sama sekali tidak menyesal.
Baca Juga:Tasyi Athasyia Diduga Tahan Gaji Mantan Karyawan, Dalam Islam Bukannya Dosa Besar?
Bagi Inge Anugrah, apa yang telah dilalui olehnya merupakan memori indah.
"Enggak ada, semuanya itu akan menjadi memori indah aku dan enggak, enggak ada penyesalan. Hidup kan harus dijalani dan semuanya tuh pembelajaran saja," kata Inge Anugrah, dikutip Kamis (8/6/2023).
Ia juga memastikan tidak menyesal saat menjalin rumah tangga dengan Ari Wibowo, meskipun kini sudah digugat cerai.
"Tetap enggak nyesel karena banyak indahnya, dan aku bersyukur aku kan punya anak-anak yang wow banget ini. They are my heart dan kalau aku ubah-ubah belum tentu aku punyanya Kenzo Marco," papar dia.
Bahkan dia optimistis kalau hubungannya dengan Ari Wibowo maupun anak-anaknya bakal membaik meskipun akhirnya cerai.
"Aku meyakini kita ke depannya akan baik-baik saja kok," tegas dia.